Selasa, 17 Juni 2014

Album baru Coldplay- Ghost Story

Baru-baru ini band favorit saya Colplay mengeluarkan album baru berjudul ghost story, berikut saya berikan sedikit review album ini seadanya.

“cover ghost story”

            Album Ghost Stories ini merupakan album studio ke-6 Coldplay. Album ini juga diproduseri oleh Daniel green yang merupakan produser dari album Coldplay sebelumnya Mylo Xyloto (album ke-2 fovorit ane, tetap viva la vida yang numero unoAngel).

          Coldplay mengatakan bahwa album ini diinspirasikan perceraian yang di alami mas Chris Martin (vokalis Coldplay). Album ini berisikan 9 lagu dan satu hidden track dari coldplay. Kesan dark dan subtle  ane rasa setelah dengar semua lagu. Seperti album coldplay sebelumnya (mylo xyloto) unsur tchno tetap kentara dalam album ini, akan tetapi tempo lagu yang ada tidak se up-beat mylo xyloto. Nuansa magis terasa seperti pada lagu “midnight”, rasa pasrah di “O”, dan romansa pada “A sky full of star”(favorit ane). Secara keseluruhan album ini agak lebih gelap di banding album viva la vida.

Track list:

1. "Always in My Head"  

2."Magic"  

3. "Ink"  

4."True Love"  

5."Midnight"  

6."Another's Arms"  

7. "Oceans”.
8. "A Sky Full of Stars"  

9.”O" (includes hidden track "Fly On")

           Menurut ane album ini cocok banget untuk meditasi (terutama bagi yang lagi galau), hehehe. Tapi yang namanya coldplay semakin diulang-ulang dengar lagunya semakin asik terasa (You are the best coldplay!!!)Kalau di minta nilai dari 1-10 ane kasih 7,5 buat album ini. Semoga album berikutnya lebih keren, tetap berkarya Coldplay.